Jumat, April 19, 2024
spot_img

Latest Posts

Studi Banding, Kepala Diskominfo Merangin Jambi Coba Jadi Penyiar Radio Dbfm Lamsel

NUSANTARA9NEWS.COM, LAMPUNG SELATAN, – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Lampung Selatan menerima kedatangan Diskominfo Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi. Dalam rangka kunjungan kerja studi banding meninjau sejumlah ruang dan fasilitas sarana perlengkapan kantor.

Kedatangan Dinas Kominfo Kabupaten Merangin diterima Kepala Dinas Kominfo Lampung Selatan, M. Sefri Masdian, S.Sos.

“Selain dapat bersilatuhrahmi, berharap dengan kegiatan ini dapat memotivasi akan keberhasilan program dari daerah lain,” ujar, Ir Muhammad Arif RH, MUM. Kadis Kominfo Merangin. Jumat, (14/02/2020)

Menurutnya, saat meninjau keberadaan Radio Dbfm Lampung Selatan yang selalu eksis ditengah kemajuan teknologi ditambah dan telah berdirinya Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) akan semakin lengkap dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat luas karena lebih efisien dan efektif.

“Rasanya akan menjadi penasaran jika tak mencoba siaran dan langsung on air, ternyata ada sensasi yang mengasikan. Mudah mudahan dalam kurun waktu dua tahun kedepan dapat direalisasikan status radio streaming yang ada di Kabupaten Merangin berikut Lembaga Penyiaran Publik Lokal atau LPPL,” imbuhnya.

Arif dalam sapaan akrabnya diakhir memberikan apresiasi setelahnya meninjau setiap ruang, data center yang sudah berjalan dengan baik termasuk aplikasi pemerintahnya juga.

“Bahkan saya salut, sudah ada peralatan jammer (alat pengacak sinyal handphone) yang sudah berfungsi. Ada juga itu baru di tingkat Pemerintah Provinsi Jambi, namun itu pun belum bisa berjalan,” pungkasnya saat berbincang dengan Kepala Diskominfo Lampung Selatan. ** (AZ)

Latest Posts

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.