Rabu, November 29, 2023
spot_img

Latest Posts

DPC PBB Majalengka Terima SK Kepengurusan 2020-2025, Ini Program Kerjanya

MAJALENGKA, NUSANTARA9NEWS.COM –
Wasinton Simanjutak selaku Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pemuda Batak Bersatu (PBB) serahkan Surat Keputusan (SK) kepengurusan kepada Julius M Sianturi SE sebagai Ketua DPC PBB Kabupaten Majalengka, di Gedung Serba Guna Komplek GKP Cideres. Minggu, siang (27/9/2020)

“Dengan SK yang diserahkan, diharapkan dapat menjalankan tugas untuk mengibarkan bendera Pemuda Batak Bersatu (PBB) di wilayah Kabupaten Majalengka,” kata, Wasinton Simanjuntak.

Lanjut, Ketua DPD PBB Jawa Barat menambahkan, tentunya tugas yang akan diberikan tidak luput dari turut mendukung program pemerintah dan meraih semua elemen masyarakat guna menyatukan tujuan dan membangun bangsa.

“Semoga hadirnya PBB menjadi bagian yang tidak terpisahkan sebagai mitra pemerintah dan masyarakat guna mempersatukan elemen bangsa serta membangun negeri dalam bingkai NKRI,” harapnya.

Sementara itu, Ketua DPC PBB Majalengka Julius M Sianturi dihadapan awak media mengucapkan rasa syukur atas diterimanya SK terbentuknya struktur kepengurusan DPC PBB Majalengka periode tahun 2020 – 2025.

“Tentunya ini merupakan amanah yang sangat berat, untuk itu diperlukan sinergitas dan kerjasama dari internal organisasi serta semua pihak,” ujarnya.

Diakhir, Julius menegaskan bahwa arah dan tujuan seperti yang tercantum didalam visi dan misi juga AD/ART adalah fokus dalam kegiatan sosial di masyarakat.

“Agenda langkah awal program kerja, akan membagikan masker kepada warga dan membantu sosialisasikan program 3 (tiga) M guna memutus mata rantai penyebaran terhadap pentingnya mematuhi protokol kesehatan Covid-19,” pungkasnya. ** (Sigit)

Latest Posts

Advertising

spot_imgspot_img

Don't Miss

Stay in touch

To be updated with all the latest news, offers and special announcements.